Header Ads

Kalian Harus Tau : Saham Itu BUKAN Judi




Mahasiwa Investor kebanggaan kami, tidak terasa hari ini tepat 3 minggu kita bersama-sama ada di Kampus Investor. Satu kebanggan pribadi saya sebagai pimpinan di kampus ini bahwa sejak diluncurkan tanggal 3 Agustus 2017, minat para investor muda sangat tinggi. Banyak sekali pencapaian tidak terduga yang kami dapatkan di usia yang masih sangat sangat muda ini. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih.

Namun, prestasi ini pasti harus terus dipertahankan dan wajib ditumbuh kembangkan agar semakin banyak masyarakat yang melek investasi pasar modal.

Nah, di edisi spesial 3 minggu Kampus Investor, saya sudah menyiapkan sebuah artikel yang saya repost dari Indonesia Stock Exchange ( Instagram Post ). Kenapa saya repost ini? Karena artikel singkat ini mampu membuka mata hati kalian tentang saham.

Saham itu BUKAN JUDI!

Sering gak sih kalian mendengar orang lain atau bahkan orang tua kalian berkata : " Jangan main saham ya, itu sama aja dengan judi. Kamu gak akan tau bagaimana kedepannya kalo apes duitmu habis!"
Tapi pertanyaanya, apa benar kalau saham itu permainan seperti judi?
Menabung Saham sama sekali BERBEDA dengan JUDI. WHY? Karena dalam menabung saham ada perhitungan dan data statistik untuk mengetahui peluang harga saham masa depan. Sedangkan judi hanya mengandalkan keberuntungan dan nyali. Penyakit orang Indonesia adalah banyak yang berpikir berinvestasi dengan menabung saham seperti permainan judi. Nekat beli banyak tanpa memperhitungkan dan menganalisa terlebih dahulu. Kurangnya pengetahuan itu berbahaya lohh. Jadi siapa yang salah? Yang salah ketika kita tidak mempelajari dan menanamkan ketakutan terlebih dahulu. Apakah saham itu judi menurut kalian?

Dan mimin IDX bertanya di akhir postingannya. So, kali ini saya menjawab berdasarkan pandangan saya. 
Menurut saya, saham itu bukan PERMAINAN melainkan sebuah INSTRUMEN untuk berinvestasi. Jadi, SAHAM bukan JUDI. Saya selalu menekankan mindset di dalam pikiran setiap calon investor sebelum terjun untuk berkecimpung di dunia pasar modal bahwa jangan pernah ragu ataupun merasa takut dan terbelenggu oleh pemikiran orang-orang yang sejatinya juga tidak mengetahui. Artinya, ketika ada teman anda yang mengatakan " eh, jangan main saham. Itu judi, dosa " maka lupakan dan tinggalkan dia sendirian. Kenapa? Karena dia sendiri tidak pernah bahkan tidak mau tahu apa itu saham. Dia hanya mendengar kabar angin yang turun temurun membelenggu akal sehat kita. Namun bukan hanya saham saja, melainkan semua hal. Apapun yang kita dengar dari orang lain harus kita buktikan kebenarannya. Jangan SELALU menelan langsung bulat-bulat perkataan maupun informasi tersebut.

KITA YANG MENJADI PENGENDALI ATAS DIRI KITA!

So, Mulailah berinvestasi di pasar modal sekarang juga, karena pasar modal kita membutuhkan Mahasiswa-Mahasiwa Investor hebat seperti anda.
Share artikel ini biar semakin banyak yang tau bahwa SAHAM ITU BUKAN JUDI.






No comments